Cara Mendapatkan Bantuan Prakerja 2023 Agar Dapat Bantuan 4,2 Juta, Cek Linknya

- Selasa, 3 Januari 2023 | 20:15 WIB
Cara Mendapatkan Bantuan Prakerja 2023 Agar Dapat Bantuan 4.2 Juta, Cek Linknya. (prakerja.go.id)
Cara Mendapatkan Bantuan Prakerja 2023 Agar Dapat Bantuan 4.2 Juta, Cek Linknya. (prakerja.go.id)

SMOL.ID - Dalam artikel ini, kami akan membagikan cara mendapatkan bantuan prakerja 2023.

Seperti yang kita tahu, Prakerja merupakan sebuah program bantuan pemerintah untuk memberikan pelatihan kepada para pencari kerja.

Tujuannya agar pencari kerja bisa memiliki skill yang mumpuni dan dibutuhkan oleh perusahaan.

Baca Juga: Siap-Siap! Kartu Prakerja 2023 Segera Dibuka! Insentif Naik Menjadi Rp.4,2 Juta!

Program ini diperuntukkan bagi para pencari kerja dan masyarakat yang terdampak lay off atau PHK.

Informasi yang kami dapatkan, nantinya ada beberapa penyesuaian dari program sebelumnya.

Pertama, bantuan yang akan diterima oleh peserta dari yang semula Rp 3,55 juta kini naik menjadi Rp 4,2 juta pada 2023.

Biaya pelatihan juga ada disesuaikan, dari yang semula Rp 1 juta, kini berubah menjadi Rp 3,5 juta.

Kemudian Insentif pasca-pelatihan program prakerja 2023 ini hanya diberikan satu kali dengan jumlah Rp 600.000.

Baca Juga: Prakerja 2023 Kapan Dibuka? Catat Jadwal Pembukaan Prakerja 2023 Beserta Aturan Barunya

Jadi, kamu hanya akan mendapatkan insentif sebesar 600 ribu saja.

Insentif ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Dimana para peserta menerima insentif empat kali berturut-turut (4 x Rp 600.000).

Penyesuaian lainnya yaini program Kartu prakerja 2023 akan dilaksanakan secara online, offline, atau hybrid.

Kira-kira prakerja 2023 kapan dibuka? Informasi yang kami dapatkan, program tersebut akan dibuka pada kuartal pertama 2023

Kuartal pertama sendiri berlangsung antara Januari hingga Maret 2023.

Halaman:

Editor: Salman Al Farisi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X