SMOL.ID - Korlantas Polri akan mulai dalam mempersiapkan jalur arus mudik Idul Fitri 2023, yang bertujuan untuk meminimalisir kendala yang mungkin terjadi saat musim mudik, selain itu juga melaksanakan survey jalur demi menjaga kenyamanan pemudik
Dalam hal persiapan mudik Idul Fitri 2023, Korlantas Polri melaksanakan survey jalur demi menjaga kenyamanan pemudik tersebut disampaikan oleh Irjen Pol Firman Shantyabudi pada saat menggelar Rakor Anev Operasi Lilin 2022 dan Kesiapan Rakor Operasi Ketupat 2023 di gedung NTMC Polri.
"Kesempatan ini juga momentum untuk Korlantas dan Direktorat lalu lintas jajaran untuk mulai mempersiapkan secara awal karena pekerjaan fisik, kemudian perubahan-perubahan layout jalan, penambahan lajur," ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi, dalam hal Persiapan Mudik Idul Fitri 2023 dan melaksanakan survey jalur demi menjaga kenyamanan pemudik di perjalanan.
Baca Juga: Kesiapan Pengamanan Lebaran Tahun 2023, Polres Brebes Cek Jalur Mudik
Firman juga mengatakan dalam waktu dekat pihaknya dan stakeholder akan mulai melakukan peninjauan awal jalur arus mudik idul fitri 2023, khususnya jalur selatan.
"Waktu dekat ini merencanakan sudah mulai survey lapangan, kami, Dirjen PUPR dan Dirjen Hubdar akan bergabung untuk melihat lokasi-lokasi khususnya di jalur selatan yang pada lebaran kemaren belum banyak diminati," kata Firman.
Menurut Firman, dengan adanya survey jalur arus mudik tersebut diharapkan dapat memberikan rekomendasi jalan alternatif untuk masyarakat yang akan melakukan arus mudik.
Hal tersebut juga untuk mengurai kemacetan di jalan tol.
Baca Juga: RESMI DIBUKA! Begini Cara Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub, Simpel Loh Bisa Pakai Hp Android
"Semoga di tahun ini kepadatan yang mungkin akan terjadi di jalur tol itu bisa kita pecah artinya banyak jalur alternatif yang bisa dinikmati oleh masyarakat pada saat arus mudik yang penting sesuai, aman dan nyaman," pungkas Kakorlantas.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asops Kapolri Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi, Dirut PT Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono, Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol Agus Suryo Nugroho, Pejabat Utama (PJU) Korlantas Polri, Perwakilan Ditlantas Polda Jabar, Perwakilan Ditjen Perhubungan Darat, Jasa Marga, BPJT, Bina Marga, Pengurus Rest Area dan stakeholder lainnya.
Selain itu, Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi bersama Dirjen Hubdar Kemenhub Hendro Sugiatno, dan Direktur Preservasi Jalan, dan Jembatan Wilayah I Ditjen Bina Marga Akhmad Cahyadi mengecek sejumlah jalur yang dipakai untuk arus mudik 2023.
Baca Juga: Mudik Naik KAI? Simak 5 Tips ‘War’ Tiket Kereta Api Lebaran Berikut Ini!
Salah satu yang ditinjau, yakni jalur arus mudik di pantai selatan atau pansela, hal tersebut dilakukan dalam rangka persiapan Operasi Ketupat 2023.
Dalam rangka persiapan operasi ketupat 2023, Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi bersama Dirjen Hubdat Hendro Sugiatno dan stakeholder terkait kembali melanjutkan pengecekan jalur mudik di pantai selatan, dengan mengunjungi tempat wisata Karang Potong Ocean View di Sindangbarang, Cianjur, Jawa Barat.
Artikel Terkait
TERJAWAB! Sholat yang Sering Disebut Qiyam Ramadhan Adalah Sholat Ini
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Halaman 181 182, Buku Tematik Peristiwa dalam Kehidupan
Anime Boruto Hiatus Sampai Kapan? Catat Jadwal Lengkapnya di Sini
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Halaman 180, Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013
Kunci Jawaban Buku Tema 7 Kelas 5 Halaman 172 173 Seni Kerajinan Daerah
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Halaman 176 177, Subtema 3 Peristiwa Mengisi Kemerdekaan
Resep Ayam Suwir untuk Menu Sahur di Bulan Ramadhan yang Awet dan Tahan Lama
Baca Doa Buka Puasa Ini, Pahala Berlipat Ganda, Lengkap dengan Artinya
Berapa Gaji Petugas Sensus Pertanian 2023? Simak Informasi Gaji BPS ST2023 di Sini
Kunci Jawaban Buku Tema 7 Kelas 5 halaman 179, Peran Pancasila dalam Keberagaman Bangsa