DPRD DIY Ajak Generasi Muda Gelorakan Persatuan dan Kesatuan Bangsa

- Sabtu, 29 Oktober 2022 | 10:31 WIB
Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto bersama anggota dewan lainnya saat berdoa di makan Bung Karno. (Foto : Smol.id/Rangga Permana)
Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto bersama anggota dewan lainnya saat berdoa di makan Bung Karno. (Foto : Smol.id/Rangga Permana)

SMOL.ID - Anggota DPRD DIY terus selalu berusaha menggelorakan semangat persatuan dan kesatuan bangsa, seperti yang dicita-citakan oleh pendiri bangsa agar bangsa ini tumbuh besar dan disegani diberbagai negara di dunia.

Oleh karena itu, sebagai anak bangsa harus terus menjiwai setiap gerak bangsa Indonesia agar tekad untuk menjadi bangsa yang berdaulat, bersatu dalam bingkai NKRI penting untuk terus digelorakan disetiap masa.

Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto, mengatakan itu pada saat melakukan ziarah bersama ke makam proklamator RI, Ir Soekarno di Blitar, Jumat (28/10) sore.

"Semangat persatuan yang digelorakan oleh pemuda tahun 1928 dari berbagai suku bangsa di Indonesia penting terus digelorakan,'' ujar Eko Suwanto yang juga duduk sebagai Ketua DPC PDIP Kota Yogyakarta.

Baca Juga: Pemkot Blitar Kerjasama dengan Komisi A DPRD DIY Menggelorakan Nasionalisme

Ziarah ke makam Proklamator, Ir Soekarno di Blitar bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda ini mengingatkan pentingnya sejarah kebangsaan, tekad bangsa Indonesia untuk bersatu merebut kemerdekaan RI agar terbebas dari penjajahan.

Sejarah kebangsaan Indonesia, dipimpin oleh Soekarno-Hatta yang memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada 1945, tidak lepas dari peran penting pemuda. Bibit rasa kebangsaan dan tumbuhnya nasionalisme Indonesia hadir dari adanya Kongres Pemuda pada 28 Oktober 1928.

Ada semangat kebangsaan, semangat bersatu yang tumbuh di kalangan kaum muda sebelum Indonesia merdeka. Bung Karno, Proklamator RI dengan dukungan kaum muda telah memberikan keteladanan penting bagi generasi penerus bangsa.

Baca Juga: Nyalakan Mimpi, PLN Berikan Listrik Gratis 343 Pelanggan di Jateng-DIY

"Di tengah beragam perbedaan, keberagaman suku bangsa, Indonesia harus tetap bersatu dalam keberagaman. Saat nya kita lanjutkan semangat persatuan Indonesia dengan menjalankan pemerintahan yang memberikan kesejahteraan bagi rakyatnya, berdasarkan konstitusi UUD 1945 dan ideologi negara Pancasila," ujar Eko Suwanto. (Rangga Permana).*

Editor: Salman Al Farisi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Ratusan Warga Karanganyar Nobar Film G30S/PKI

Minggu, 1 Oktober 2023 | 05:46 WIB

Robot Menjadi Ancaman Persaingan Kerja.

Sabtu, 30 September 2023 | 16:09 WIB

70-an Pemuda Hapus Tato di Islamic Center Karanganyar

Sabtu, 30 September 2023 | 13:08 WIB

Sepekan Gunung Merapi Terjadi Aktivitas Magmatik

Sabtu, 30 September 2023 | 10:59 WIB

Kebakaran Lahan Bekas PG Kersana Brebes, Ini Penyebabnya

Sabtu, 30 September 2023 | 08:15 WIB

Bupati Lantik Kepala BKPSDM dan Kadinas Lingkungan Hidup

Jumat, 29 September 2023 | 09:51 WIB
X