PWI Yogyakarta Gelar Lomba Biliar Wartawan vs Warga Condongcatur

- Jumat, 30 Desember 2022 | 13:47 WIB
Saat wartawan berlatih biliar. (Foto : Smol.id/Rangga Permana)
Saat wartawan berlatih biliar. (Foto : Smol.id/Rangga Permana)

SMOL.ID - Sejumlah Wartawan Yogyakarta yang tergabung dalam wadah Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Yogyakarta, Minggu, 1 Januari 2023 menggelar pertandingan persahabatan billiar dengan warga Condongcatur, Kabupaten Sleman.

Pertandingan yang digelar di rumah mantan Ketua Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) DIY Periode 2017-2022, Jani Sulistyo tersebut, untuk menyambut awal hari di tahun 2023 sekligus sebagai ajang silahturahmi warga setempat dengan para wartawan.

''Pertandingab biliar ini, hanya sebagai ajang silahturahmi saja,'' ujar pria yang bermukim di bilangan Jalan Garuda, Condongcatur, Sleman. ''Ide ini muncul setelah warga kami, tahu kalau teman-teman wartawan sering berlatih di rumah kami,'' katanya menjelaskan.

Baca Juga: Kenalkan Gaya Hidup Ramah Lingkungan, Jajaran PLN Konvoi Motor Listrik di Yogyakarta

Kebetulan warga di kampung itu, cukup banyak yang bisa bermain biliar. Sehingga warga kampung itu, kepingin ikut bergabung sekalian silahturahmi untuk memajukan olahraga biliar.

''Kebetulan teman-teman wartawan sering berlatih biliar di rumah saya. Kebetulan di rumah saya ada satu meja biliar, yang sengaja saya peruntukkan bagi siapa saja yang ingin menekuni biliar,'' katanya.

''Yang minat tinggal datang, kebetulan di tempat latihan sudah ada stik dan kapur untuk bermain,'' kata Jani, Jumat, 30 Desember 2022.

Pada saat yang hampir bersamaan, rekan-rekan jurnalis juga sering berlatih di kediaman Jani. "Nah, biar teman-teman jurnalis dan warga semakin lihai bermain biliar, saya gelar kompetisi kecil-kecilan. Tanding biliar antara jurnalis dan warga setempat,'' tamvah Jani.

Sedangkan atlet biliar PWI DIY, Bambang Sugiyarto mengatakan, ide dari Jani tersebut patut diapresiasi. ''Paling tidak, kami yang belum lama ini mengikuti Pekan Olahraga Wartawan Seluruh Indonesia (Porwanas) ke-13 di Malang Jatim, akan semakin bisa memperbaiki kualitas permainan biliar.

Baca Juga: Sekolah Sungai Siluk, Potret Keberhasilan Masyarakat Kembangkan Eduwisata Binaan PLN di Bantul Yogyakarta

''Di samping itu, kami juga akan mendapat sedulur baru yang sama-sama punya hobi biliar,'' kata Bambang Sugiyarto. ''Karena ini ide baik, ya kami sanggupi sekalian latihan bersama,'' tambah Bambang.

Rencananya, lomba Fun Billiard tersebut akan berlangsung Minggu 1 Januari 2023 bertempat di kediaman Jani. ''Untuk hadiah dan metode pertandingan dibuat simpel saja. Wong ini tujuannya untuk keakraban sekaligus memeriah Tahun Baru 2023,'' ujarnya. (Rangga Permana).*

Editor: Salman Al Farisi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X