SMOL.ID - Isu reshuffle kabinet Indonesia Maju semakin menguat. Ini menyusul pernyataan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yang mengaku sudah menyetor nama-nama menteri yang akan di-reshuffle kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Hasto kepada awak media menyebut partainya sudah menyerahkan usulan nama menteri kepada Jokowi untuk dipertimbangkan.
Tetapi Hasto mengatakan tak akan mengumumkan secara terbuka siapa nama-nama menteri disiapkan sebagai pengganti menteri yang direshuffle.
Baca Juga: Bakal Kena Reshuffle, Johnny G Plate: Itu Hak Prerogatif Presiden Saya Serahkan Sepenuhnya
“Ini kan menyangkut orang, tidak bagus kalau kita sampaikan secara terbuka,” ujar Hasto, Rabu 25 Januari 2023.
Selain itu, PDI Perjuangan juga telah memberikan masukan-masukan kepada Jokowi sebagai pertimbangan mengambil keputusan terkait reshuffle.
Adapun masukan yang diberikan mengenai kinerja menteri, pentingnya reshuffle.
"Dan bagaimana efektivitas pemerintahan di dalam sisa masa jabatan dapat betul-betul ditingkatkan,” tukasnya.
PDIP lanjut Hasto, sebatas memberikan masukan sedangkan presiden pengambil keputusan. Sebab, reshuffle menjadi hak prerogatif presiden.
"Jadi reshuffle bisa terjadi atas kehendak presiden,” tukas Hasto.
Baca Juga: Rencana Reshuffle Kabinet Jokowi, Teka-teki Siapa Menteri Bakal Diganti Masih Misteri
Hasto meminta semua pihak menunggu keputusan Jokowi terkait reshuffle.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani memperkirakan Jokowi akan melakukan reshuffle Februari 2023. Kalau tidak Rabu Pon atau Rabu Pahing.
"Kalau Rabu Pon berarti 1 Februari, kalau Rabu Pahing ya berarti dua minggu lagi di pertengahan Februari, gitu aja,” kata Arsul.
Arsul juga meminta semua pihak untuk menunggu keputusan Jokowi soal reshuffle.***
Artikel Terkait
Agenda Jokowi ke Jabar, Mensesneg Pastikan Besok Tidak Ada Reshuffle
Reshuffle Kabinet, Jokowi Hari Ini Umumkan dan Lantik 3 Menteri
Isu Reshuffle Kabinet, Dasco Bakal Geser Mahfud: Tak Terlintas di Pikiran Saya Jadi Menteri
Isu Reshuffle, Sejumlah Menteri dan Tokoh Menghadap Jokowi Termasuk Prabowo Subianto
Publik Setuju Reshuffle Kabinet, Asalkan Sesuai Kebutuhan Kinerja Bukan Jatah Koalisi Partai
Isu Reshuffle Kabinet, Ini Menteri dan Tokoh yang Dipanggil Jokowi
Reshuffle Kabinet Indonesia Maju, Jokowi Resmi Lantik Menteri dan Wamen Baru