Pas Untuk Dikunjungi Saat Natal, Ini 7 Tempat Wisata Rohani Umat Kristiani

- Minggu, 25 Desember 2022 | 10:11 WIB
Pas Untuk Dikunjungi Saat Natal, Ini 7 Tempat Wisata Rohani Umat Kristiani (IST)
Pas Untuk Dikunjungi Saat Natal, Ini 7 Tempat Wisata Rohani Umat Kristiani (IST)

SMOL.ID - Indonesia tidak hanya kaya akan keindahan alamnya, melainkan juga memiliki destinasi wisata rohani yang banyak tersebar di berbagai daerah.

Tidak kalah dengan luar negeri, deretan destinasi wisata rohani umat Kristiani di Indonesia juga memiliki sejarah dan arsitektur yang indah.

Destinasi wisata rohani ini selalu ramai dikunjungi umat Kristiani pada momen-momen liburan dan Perayaan Hari Besar seperti Natal dan Paskah.

Sambil berlibur umat Kristiani sekaligus bisa beribadah untuk mendekatkan diri kepada Tuhan-nya.

Baca Juga: Jangan Lewatkan 5 Destinasi Wisata Ini Jika Anda Sedang Berkunjung ke Candi Borobudur

Ini tujuh tempat wisata rohani umat Kristinai cocok dikunjungi saat libur Natal atau juga Paskah:

1. Gua Maria Sendangsono

Jika Anda umat Kristiani sedang berlibur ke Yogyakarta, jangan lewatkan objek wisata satu ini. Goa Maria Sendangsono.

Destinasi wisata rohani ini terletak di Kalibawang, Kulon Progo, Yogyakarta. Gua Maria Sendangsono dikelilingi pemandangan alam asri dan menyegarkan.

Kompleks ini memiliki luas hampir satu hektar yang terdiri dari: jalan salib, Gua Maria, pendopo, sungai, dan toko perlengkapan Doa.

Tidak hanya untuk berdoa, konon banyak wisatawan datang untuk mengambil air sendang yang dipercaya dapat menyembuhkan penyakit.

2. Gua Maria Lourdes Pohsarang

Gua Maria Lourdes terletak di Kediri, Jawa Timur menjadi lokasi tak boleh dilewatkan bagi umat Kristinai.

Saat berwisata di Kediri, umat Kristiani jangan coba-coba tidak mengunjungi satu objek wisata rohani satu ini.

Tempat ziarah umat Katolik ini berada di kompleks Gereja Pohsarang, dan lokasinya berada di ketinggian 400 mdpl.

Halaman:

Editor: Lina Setiawati

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Menikmati Pesona Kuningan Jakarta

Jumat, 2 Juni 2023 | 16:21 WIB
X